Sains dan Pendidikan

Linda Sukmarini

Foto Diri

Pusat Riset Mikrobiologi Terapan, Badan Riset dan Inovasi Nasional

Jabatan
  • Peneliti Ahli Madya

Dr. rer.nat. Linda Sukmarini, M.Eng menyelesaikan Sarjana Sains (S.Si) dari Departemen Biologi, Universitas Indonesia pada tahun 2004. Ia kemudian resmi bergabung di Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) pada tahun 2005 pada Pusat Penelitian Bioteknologi. Selanjutnya, ia melanjutkan program studi magister Metabolic Engineering Kyushu Institute Technology, Jepang pada tahun 2006-2008. Ia juga telah meraih gelar doktoralnya dari Technische Universität Berlin, Jerman pada tahun 2019, dengan topik riset terkait engineering of microbial antibiotic peptide-based natural product. Setelah kembali dari studi doktoral, ia aktif melakukan kegiatan riset terutama terkait microbial drug discovery. Ia pernah menjadi koordinator kegiatan prioritas nasional LIPI untuk Bahan Baku Obat/Bioaktif dari Sumber Daya Hayati Indonesia untuk Bahan Baku Biokimia Farmasi (2021) dan koordinator Pusat Unggulan Iptek Bioprospeksi Laut (2021). Saat ini, ia tergabung pada Pusat Riset Mikrobiologi Terapan (PRMT), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Selain terlibat dalam kegiatan riset, ia juga menjadi tim penilai jabatan fungsional peneliti unit PRMT BRIN (2023) dan tim asesor jabatan fungsional peneliti BRIN (2022-sekarang). Ia menjadi reviewer untuk beberapa jurnal ilmiah bereputasi, termasuk global bereputasi.


Publikasi Relevan
  • Sukmarini, L., Atikana, A., Hertiani, T. 2023. Antibiofilm activity of marine microbial natural products: potential peptide- and polyketide-derived molecules from marine microbes toward targeting biofilm-forming pathogens. J. Nat. Med. https://doi.org/10.1007/s11418-023-01754-2
  • Atikana A., Sukmarini, L., Warsito, M.F., Untari, F., Murniasih, T., et al., Bioactivity profiles of actinobacterium strain BTA 1-131 (InaCC A1205) isolated from Indonesian sponge Melophlus sarassinorum, Indonesian J. Pharm, 34(2), 280-290. https://doi.org/10.1248/cpb.54.852
  • Sukmarini, L. 2022. Marine bacterial ribosomal peptides: Recent genomics- and synthetic biology-based discoveries and biosynthetic studies, Mar. Drugs, 20(9), 544. doi.org/10.3390/md20090544
  • Sukmarini, L. 2022. Antiviral peptides (AVPs) of marine origin as propitious therapeutic drug candidates for the treatment of human viruses, Molecules, 27(9), 2619. doi.org/10.3390/molecules27092619
Penghargaan / Hibah Relevan
  • Travel Grant for selected participant at “The 9th Indonesian-American Kavli Frontiers of Science Symposium (KFOSS), Balikpapan, 7-11 Agustus 2023
  • Returning Experts-Diaspora Migration Program Fellow, The Deutsche Gessellschaft für Internationale Zusammenarbeit (GIZ) GmbH (2020-2022)
  • The American Society Microbiology Best poster presentation award at International Seminar of Indonesian Society for Microbiology, Bogor, 4-7 October 2010

Rumpun Kepakaran

Bioteknologi Kesehatan

Kepakaran
  • Bioteknologi dan mikrobiologi terapan
  • Molekular Mikrobiologi
  • Peptide-based natural products

Jenis URL/Akun URL/Akun
Scopus ID 35175084600
ORCID ID 0000-0001-81547996
Skip to content